Proyek Revitalisasi Pedestrian Malioboro

Dokumentasi Foto Proyek

Proyek Revitalisasi Pedestrian Malioboro

Ringkasan Proyek

Sebagai salah satu kawasan wisata terkenal di Indonesia, Malioboro Yogyakarta berbenah untuk meningkatkan pamornya. Pembenahan dan pengembangan kawasan malioboro dilakukan dengan cara merapikan trotoar/ pedestrian dari parkir liar dan menambahkan street furniture sebagai fasilitas pejalan kaki. Sehingga lebih ramah terhadap pengguna pedestrian/ trotoar.

Dalam proyek revitalisasi pedestrian malioboro atau lebih dikenal sebagai proyek “The New Malioboro” tersebut, Futagotrotoar.co.id aka Futago Karya Group ikut andil sebagai supplier street furniture. Kami menyuplai kursi pedestrian antik, grill tanaman, pengaman tanaman (treegates), sandaran parkir sepeda, guiding block/ jalur difabel trotoar, tiang penunjuk arah jalan dan papan nama malioboro.

Seluruh street furnicast diproduksi langsung di pabrik kami – Ceper, Klaten. Produk-produk untuk proyek revitalisasi pedestrian Malioboro dibuat dari material logam cor (besi dan alumunium cor) berkualitas tinggi. Diolah dengan teknologi peleburan terkini – Induction Furnace System. Serta dikerjakan oleh teknisi handal kami sekaligus saat proses pemasangannya.

Setelah proyek dinyatakan selesai, Sri Sultan Hamengkubawana X, Tim Futago Karya beserta pemangku kepentingan melakukan peninjauan sekaligus peresmian. Setelah itu dilanjutkan sesi foto bersama antara Sri Sultan HB X dengan para teknisi Futago Karya.

Grill Besi CorGrill TanamanGuiding BlockKursi PedestrianManhole CoverPapan Nama JalanSandaran Parkir SepedaTiang Lampu AntikTiang Penunjuk Arah